Iwanbanaran.com – Ngapusi cak…bohong kalau IWB nggak terpesona melihat sosok terbaru Duke 250/390 facelift versi 2017. Model yang ternyata lebih ganteng aslinya ketimbang digambar ini nyaris tanpa cela. Mau dilihat dari sisi mana pokoke ganteng. Eropa memang kenthirrr tenan soal desain mendesain. Kalau nggak percaya sampeyan intip dalam mega gallery fisik new Duke berikut ini…..
Awalnya IWB lumayan pesimis sebelum melihat bentuk aslinya sebab kalau kita intip dari gambar…new Duke 250/390 2017 menganut model desain knalpot menyamping alias tidak lagi underbelly. Tebakan pertama…..ahhhhh, paling jadi kayak motor pada umumnya. Tapi pasca kerudung dibuka……IWB langsung mangap, beeeeeighhhhh…..koq gantenggggggg. Semprullllllll….
Asli pakde….jiwa laki-laki langsung meletup. Bohong kalau IWB nggak kesengsem. Desainer KTM sukses membuat sosok new KTM menjadi produk yang jauh lebih modern namun bengis. Saat mata menjelajah dari depan kebelakang…..nyaris sempurna. Mungkin karena sesuai selera IWB ?. Bisa jadi. Yang pasti kalau sampeyan melihat sosoknya headlamp new Duke MY2017…mau dari samping ataupun belakang…..gahar !…
Dari depan….bentuk lampu rada meruncing. Kemudian disebelah kiri kanan hadir DRL yang akan menyala ketika kontak dinyalakan. Lalu ketika berpindah dari angle samping…shape headlamp dibuat pipih. Tidak heran speedometer jadi nongol kedepan. Dilalah justru inilah yang membuat sosoknya jadi jauh lebih bengis. Tidak hanya itu. Kalau sampeyan intip buritan, tidak ada lagi handle pegangan tangan model tanduk seperti pada gen lawas….
Tapi KTM meracik coakan tipis dibalik casing sebagai pegangan jika kita ingin menggeser motor. Walau tidak sedalam Vixion…..tindakan tersebut sudah membantu. Dan desain membuat new Duke makin terlihat sporty. Revisi KTM juga merambah hampir semua shape termasuk tanki dimana untuk MY2017…tanki tidak lagi dibungkus kondom. Namun sudah full plat dengan tambahan shroud memanjang hingga kebawah….
Beberapa fakta tentang new Duke 250/390 MY2017 yang IWB catat adalah….
1. Mesin DOHC dengan power 30PS (250cc) dan 43,5PS (Duke 390)
2. Desain foot step berubah dengan hadirnya cekungan sehingga tampil makin sporty
3. Ride by wire (Duke 390)
4. LED Headlamp (Duke 390)
5. Speedometer TFT display dengan ambient light adaptive (Duke 390)
6. Tanki 13,5 liter (lebih besar 3,3 liter dari versi lawas)
7. Slipper clutch
8. Kunci kontak pindah ketanki
9. Suspensi USD WP dan termasuk Monoshock
10. Ban Oem Metzeler Sportec M3
12. Desain casing lebih terbuka dibagian buritan
13. Cover jok terdapat amblem baru bertuliskan KTM Duke
14. Bentuk spion baru
15. Dibekali UV resistant paint sehingga diklaim awet kinclong
16. ABS (Duke 390 only)
Yup…itulah sekilas dan fakta tentang new Duke 250/390. KTM menjual Duke 250 MY2017 diangka 45,9 juta serta Duke 390 99 juta OTR Jakarta. Untuk Off the road sendiri dikisaran 86 jutaan. So…untuk memberikan gambaran sosoknya, IWB sudah berusaha jepret dari berbagai sisi supaya sampeyan dapat gambaran utuh bagaimana detil revisi yang dilakukan KTM pada Street Fighter mereka. Mungkin nggak sempurna karena kondisi memang ramai banget. Namun IWB sudah berusaha selengkap mungkin. Termasuk video review pada next artikel. Langsung wae cak….cekidotttttt !! (iwb)